Kebiasaan Orang Tua yang Tanpa Sadar Membahayakan Anak di Mobil
Meski hanya sebentar, kebiasaan ini bisa sangat berbahaya bagi keselamatan anak. Jika anak berada di dalam mobil yang tertutup dengan kondisi cuaca panas, maka anak bisa mengalami kepanasan, dehidrasi, sampai sesak napas meski AC dinyalakan.
Selain itu, karbon monoksida yang keluar dari gas buang juga bisa masuk ke dalam mobil tanpa disadari.
Masuknya gas karbon monoksida sering tidak disadari karena gas ini tidak memiliki bau dan warna. Apabila anak menghirup gas ini di dalam kabin tertutup, maka risiko keracunan bahkan sampai kematian bisa terjadi.
-
Meletakkan Anak di Kursi Depan
Kebiasaan buruk saat mengemudi bersama anak berikutnya adalah meletakkan atau memangku anak di kursi penumpang bagian depan. Ada beberapa alasan mengapa sebaiknya Anda tidak meletakkan anak di kursi depan.
Pertama, kursi depan tidak dirancang untuk anak-anak. Ukuran sabuk pengaman kursi depan dirancang untuk orang dewasa sehingga sabuk pengaman tidak bisa melindungi anak.