Simak Rekomendasi Perpaduan Warna Jok Mobil yang Bagus

icon 14 October 2022
icon Admin

        3. Coklat Muda

Warna yang ketiga ini yaitu coklat muda sangat cocok digunakan pada mobil yang usianya agak tua. Hal ini dikarenakan coklat muda mampu memberikan kesan kekinian dan modern sehingga tampak lebih segar.

Mungkin Anda dapat memadukan warna coklat muda dengan warna lainnya diantaranya adalah warna amber, cognac, dan coklat tua. Namun perlu diingat, warna coklat muda termasuk warna yang cenderung terang sehingga Anda perlu berhati-hati agar tidak mudah kotor.

Tips untuk menggunakan warna jok terang adalah menggunakan material jok kulit yang mampu mempermudah proses pembersihan jika terdapat noda yang tertinggal. Hindari menggunakan material jok yang sulit dibersihkan ketika ada noda.

        4. Merah

Pasti Anda berpikir bahwa warna merah kurang cocok dijadikan sebagai warna jok. Padahal warna ini mampu memberikan kesan nyaman, elegan dan juga mewah untuk dipandang.

Pilihan warna merah yang banyak digunakan para pecinta modifikasi interior mobil adalah merah hati. Warna ini sangat cocok dikombinasikan dengan warna hitam. Kedua warna ini cocok dengan warna apa saja yang ada di interior mobil.

Itulah beberapa rekomendasi perpaduan warna jok mobil yang dapat Anda pertimbangkan. Pastikan Anda melakukan modifikasi dengan warna yang sesuai dengan selera Anda.

Bagi Anda yang ingin melakukan modifikasi, segera bawa mobil Anda di bengkel resmi terdekat. Kunjungi https://suzukigunungsahari.co.id/ untuk informasi selengkapnya.